Monday, January 18, 2016

6 HAL YANG DIBENCI PIMPINAN – Bagian 5 MALAS MENGEMBANGKAN DIRI






“Kita khan sudah selesai kuliah. Koq disuruh ikut seminar ... training ... workshop? Belajar lagi ... belajar lagi ... belajar lagi,” begitu kata Ita, seorang karyawan dari sebuah perusahaan.


“Khan belajar itu bagus. Bisa mengembangkan wawasan dan mengubah cara berpikir kita. Lagian saya senang koq ikut seminar, training dan workshop karena kita dapat pengetahuan-pengetahuan baru dan otak kita diasah terus. Apalagi sebagian besar training yang kita ikuti khan dibayar oleh perusahaan,” kata Ani kepada Ita.


“Iya sih, tapi khan capek harus berpikir lagi, belajar lagi. Belum lagi kalau disuruh buat tugas, rasanya mau pecah kepala ini,” kata Ita lagi.


Ada banyak orang yang merasa bahwa saat mereka sudah selesai sekolah atau kuliah, berarti mereka tahu segalanya sedangkan setiap hari selalu ada perkembangan baru di dunia ini. Itulah sebabnya kita perlu meningkatkan diri dan pengetahuan kita setiap hari.


Tahukah Anda bahwa pimpinan akan sangat senang sekali jika melihat timnya suka belajar dan berkembang? Dan orang-orang yang suka belajar dan selalu mengembangkan diri akan mendapatkan kepercayaan-kepercayaan yang lebih dari orang-orang yang tidak suka belajar.


Banyak orang ingin menerima pendapatan yang meningkat, maunya naik gaji sementara mereka sendiri tidak mau mengembangkan diri. Tentu hal ini sangat sulit, bukan? Jika kita puas dengan apa yang kita raih saat ini, itu berarti suatu hari kita hanya bisa bangga dengan masa lalu kita saja.


Jika kita ingin berhasil dan selalu berhasil, jangan pernah berhenti belajar. Jika Anda masih memiliki kesempatan untuk kuliah lagi, lakukanlah karena hal itu merupakan investasi yang sangat berharga, bukan hanya untuk tempat dimana Anda bekerja, tetapi juga untuk kepentingan diri sendiri.


Jadi, jangan berhenti belajar. Teruslah meningkatkan kemampuan diri Anda, baik di bidang teknis maupun non teknis.


Tetap semangat dan jangan menyerah karena apapun yang terjadi selalu ada jalan keluar karena Anda dilahirkan bukan sebagai pecundang tetapi sebagai pemenang. 

No comments:

Kisah sukses seorang Anak yatim yang membuka 44 cabang nasi rempah di seluruh indonesia

Dilansir dari akun Instagram "faktanyagoogle", baru-baru ini mulai terdengar eksistensi sebuah produk baru yang mengangkat remp...