Tuesday, February 28, 2017

Quotes Of The Day By Andrew Nugraha

Mereka yang punya 

VISI BESAR

 tidak akan membuang waktu untuk 

MENDENGAR PERKATAAN 

ORANG YANG MELEMAHKAN DIRINYA. 

Fokuslah pada VISI Anda.


(Andrew Nugraha)

Friday, February 24, 2017

Quotes Of The Day By Andrew Nugraha


Jika kita tidak punya 

VISI

 untuk hidup kita,

 maka kita akan 

DIPAKSA 

untuk 

MENGIKUTI VISI ORANG LAIN. 

Jadi milikilah 

VISI

 yang tepat untuk hidupmu.


Monday, February 20, 2017

Inspirasi Bisnis | "Peluang Bisnis Buah-Buahan yang Menjanjikan Keuntungan"


Dengan selalu bertambahnya konsumen yang mengkonsumsi buah buahan ini, membuat bisnis buah ini bisa ikut menjanjikan keuntungan yang besar. Apalagi di kota-kota besar, masyarakat tidak ada pilihan lain jika ingin mengkonsumsi buah buahan selain dengan cara membelinya, tidak seperti di daerah pedesaan yang umumnya memiliki beberapa tanaman buah di halaman rumahnya.

Selain itu selain untuk di konsumsi sendiri, buah buahan juga sudah lazim menjadi barang yang cocok untuk di jadikan oleh-oleh atau sebagai barang pemberian saat bertamu ataupun menjenguk kerabat yang sakit. Membuatnya menambah alasan masyarakat untuk mendatangi toko buah buahan.

Untuk itu berikut ini ada beberapa jenis bisnis buah buahan yang bisa menjadi pilihan sebagai peluang usaha kecil hingga menengah untuk anda jalankan :

Dengan selalu bertambahnya konsumen yang mengkonsumsi buah buahan ini, membuat bisnis buah ini bisa ikut menjanjikan keuntungan yang besar. Apalagi di kota-kota besar, masyarakat tidak ada pilihan lain jika ingin mengkonsumsi buah buahan selain dengan cara membelinya, tidak seperti di daerah pedesaan yang umumnya memiliki beberapa tanaman buah di halaman rumahnya.

Selain itu selain untuk di konsumsi sendiri, buah buahan juga sudah lazim menjadi barang yang cocok untuk di jadikan oleh-oleh atau sebagai barang pemberian saat bertamu ataupun menjenguk kerabat yang sakit. Membuatnya menambah alasan masyarakat untuk mendatangi toko buah buahan.

Untuk itu berikut ini ada beberapa jenis bisnis buah buahan yang bisa menjadi pilihan sebagai peluang usaha kecil hingga menengah untuk anda jalankan :


1. Usaha Toko Buah Segar

Paling banyak di jalankan saat ini dalam berbisnis buah buahan adalah dengan membuka usaha toko buah buahan segar, jika di jalankan di lokasi yang strategis usaha ini bisa laris manis di kunjungi konsumennya. Untuk menjalankannya juga terbilang cukup mudah, kita tinggal mencari supplier-supplier buah baik itu import atau lokal untuk mengisi toko kita, bahkan jika sudah cukup berjalan, suppiler sendirilah yang akan mendatangi toko kita.

Untuk bisa lebih menjaring konsumen dan menghasilkan keuntungan yang besar, harus kita upayakan agar usaha berjalan dengan lebih kreatif. Misalnya saja dengan menambahkan layanan membungkus menjadi parcel, untuk kebutuhan konsumen yang ingin memberikan buahnya kepada orang lain, atau bisa juga dengan menambah bidang usaha yang terkait seperti berjualan jus buah yang sekarang ini sedang di minati.



2. Distributor Buah


Selanjutnya bisnis buah dengan skala yang lebih besar adalah dengan menjadi distributor buah-buahan. Terlebih jika di daerah tempat kita tinggal terdapat sentra budidaya jenis buah tertentu, misalnya terdapat banyak petani yang menanam buah nanas, buah naga, semangka, dan lain sebaginya. Area seperti ini sangat sayang jika tidak kita manfaatkan dengan maksimal, karena di perkotaan buah buahan begitu besar di butuhkan.

Cara yang harus di tempuh untuk menjalankan bisnis ini adalah dengan menjalin kerja sama bersama para petani agar sama-sama menguntungkan. Berikan program bantuan seperti menjual bibit buah buahan murah kepada petani, pupuk dan keperluan lainnya, agar petani mau menjual hasil panennya kepada kita.


3. Supplier Buah Beku


Buah potong berbentuk beku yang biasanya sudah di persiapkan tanpa kulit, banyak di butuhkan oleh pengusaha-pengusaha cafe resto, industri minuman, hotel, toko kue dan beberapa bidang usaha lainnya. Produk buah beku ini memiliki kelebihan bisa tersedia di semua musim, sebagai syarat kebutuhan usaha seperti di atas. Untuk sukses menjalani bisnis ini, sebaiknya kita berikan beberapa kelebihan dalam buah beku produksinya. Misalnya saja sertakan kemasan yang higienis, tanpa pengawet buatan dan lain sebagainya.


Credit: infopeluangusaha.org

Friday, February 17, 2017

Tokoh Inspirasi | Kisan Berdirinya Sekolah Fesyen " Susan Budiharjo"






Berdiri sejak tahun 1980, Lembaga Pengajaran Tata Busana Susan Budiharjo telah mencetak nama-nama besar insan fesyen Indonesia, sebut saja Sebastian Gunawan, Chenny Han, Sofie, Denny Wirawan, dan lain sebagainya. Tak berlebihan rasanya bila sekolah tersebut dikatakan sebagai salah satu sepuh sekolah fesyen di Indonesia.

Meski jelas tak bisa dipungkiri bahwa sekolah ini punya andil dalam membangun dunia fesyen Indonesia, siapa sangka bahwa sang pendiri sekolah bahkan tak punya impian menjadi desainer sejak kecil. Alasan di balik pendirian sekolah pun sederhana.

Bagaimana Susan Budihardjo kemudian memutuskan untuk membuat sekolah tersebut? Dan apa alasan di balik pendirian sekolah? Desainer seperti apa yang ingin dilahirkan oleh LPTB Susan Budihardjo? Berikut ini adalah hasil wawancara Liputan6.com pada Selasa (14/10/2014) dengan Susan Budihardjo di LPTB Susan Budihardjo yang berlokasi di Jl. Cikini Raya No.58 FF/GG, Jakarta.



Bagaimana ceritanya Anda bisa masuk dunia fesyen?

Dunia fesyen sesungguhnya bukan impian saya sejak kecil. Saya dulu bercita-cita menjadi seorang arsitek. Pada waktu dulu jenis pekerjaan yang dipandang adalah pekerjaan di bidang kedokteran, arsitektur, dan sejenisnya. Dunia fesyen saat itu belum `ada` di Indonesia.


Setelah menjalani setahun kuliah di bidang arsitektur, saya merasa bahwa bidang itu bukan dunia saya. Dunia musik yang kemudian saya jalani akhirnya dihentikan di tengah jalan. Saat remaja, saya menghadiri banyak acara dan saya selalu ingin berpenampilan beda dalam menghadiri acara-acara itu. Keinginan itu mendorong saya untuk mendesain baju-baju sendiri. Teman-teman saya yang melihat baju-baju itu ternyata meminta saya untuk membuatkan mereka baju seperti itu.


Ini membuat saya percaya diri untuk masuk sekolah fesyen di Indonesia. Saat itu sekolah fesyen yang ada di Indonesia hanya ASRIDE yang kini bernama ISWI. Di sana saya belajar selama 1 tahun, yakni pada tahun 1972. Merasa belum cukup, saya kemudian melanjutkan sekolah di kota Berlin, Jerman, dan setelah itu di London, Inggris.



Kenapa akhirnya memutuskan untuk mendirikan sekolah fesyen?

Saat bersekolah di luar negri, saya memutuskan bahwa saya harus kembali ke Indonesia untuk jadi desainer fesyen dan membuka sekolah fesyen. Terus terang keinginan membuat sekolah fesyen hanya dilatarbelakangi oleh kesulitan yang saya hadapi saat dulu mencari sekolah fesyen di Indonesia. Tak ada pemikiran saat itu untuk membuat sekolah fesyen dengan tujuan membangun dunia fesyen Indonesia.



Desainer seperti apa yang ingin dilahirkan oleh LPTB Susan Budihardjo?

Saya ingin siswa-siswi sekolah ini menjadi diri mereka sendiri saat menjadi desainer. Seorang desainer perlu memiliki karakternya sendiri.


Menurut Anda, seperti apakah desainer yang berkualitas itu?

Desainer berkualitas adalah desainer yang memiliki konsep kreatif dan dapat mewujudkannya. Jika seorang desainer kreatif dalam membuat konsep namun tak bisa mewujudkannya, atau sebaliknya hanya mahir mewujudkan konsep tapi konsep itu tidak kreatif bahkan merupakan hasil jiplakan, maka ia belum dapat dikatakan sebagai desainer berkualitas.


Menurut Anda bagaimana kondisi desainer fesyen Indonesia?

Dunia fesyen Indonesia masih sangat muda. Kita memang masih butuh waktu untuk membuat desainer-desainer Indonesia dipandang sejajar dengan desainer-desainer yang ada di Paris, Milan, London, dan New York. Tapi dari segi kreatifitas, desainer-desainer Indonesia itu bagus. Salah satu kendala yang kini dihadapi desainer-desainer fesyen Indonesia adalah perihal tekstil. Kendala tekstil ini merupakan salah satu hal yang menghambat perkembangan seorang desainer.


Sekarang banyak desainer muda yang desain rancangannya minimalis dan clean cut. Di mana couturier Indonesia?

Di Indonesia saat ini ada couturier namun tidak terekspos. Memang dunia ready to wear dengan cutting yang clean saat ini lebih mendominasi. Hal ini dikarenakan kebutuhan orang-orang zaman sekarang yang menginginkan kepraktisan, terutama mereka yang tinggal di kota metropolitan.

Hal apa yang harus diperhatikan saat seseorang ingin menjadi desainer?

Pertama bahwa seorang desainer harus punya karakter. Ia juga harus update tentang kondisi fesyen di sekitarnya. Seorang desainer harus bisa menggabungkan dua hal itu, menghasilkan karya-karya yang mencerminkan karakter desainnya sendiri dan bisa diterima masyarakat.


credits: http://lifestyle.liputan6.com/read/2126282/mendengar-kisah-berdirinya-sekolah-fesyen-susan-budihardjo

Tuesday, February 14, 2017

Monday, February 13, 2017

Inspirasi Bisnis : Peluang Bisnis Batagor Ikan Khas Bandung


Batagor merupakan salah satu jenis makanan khas dari kota Bandung yang sekarang ini sudah semakin banyak tersebar hampir di seluruh wilayah Indonesia. Sekarang ini batagor telah menjadi makanan khas nusantara dan menjadi peluang bisnis modal kecil yang sangat menjanjikan keuntungan besar bagi pelaku usahanya.
Batagor adalah singkatan dari bakso tahu goreng yang dibuat dengan menggunakan bahan baku tahu putih , ikan tenggiri serta udang yang kemudian dibalut dengan tepung tapioka sebelum digoreng. Batagor sangat cocok disajikan dalam keadaan hangat dengan siraman bumbu kacang, saus sambal serta kecap kental manis untuk menambah cita rasa. Tidak heran jika batagor menjadi salah satu makanan yang banyak dicari masyarakat.

Peluang bisnis makanan khas Bandung ini tentu saja banyak dimanfaatkan oleh sebagian besar orang untuk meraub untung dengan menjajakan batagor.

Konsumen

Batagor merupakan bisnis modal kecil dimana pelaku bisnis biasanya menjalankan bisnisnya tersebut menggunakan gerobak atau model warung kaki lima. Karena itulah makanan khas Bandung ini dikenal sebagai jajanan untuk kalangan menengah ke bawah dan semua jenis usia sehingga banyak ditemukan di pinggir jalan, sekitar kampus, perkantoran dan juga sekolah.

Memulai Bisnis

Bisnis makanan batagor ikan merupakan salah satu jenis peluang bisnis yang dapat dijalankan dengan modal kecil. Caranya, dengan membuka warung kaki lima di pinggir jalan atau menggunakan gerobak. Hal penting yang perlu diperhatikan adalah cita rasa batagor yang khas dan enak. Selain itu kebersihan tempat serta dalam menyajikan menu batagor juga penting untuk diperhatikan.
Agar bisa menarik pelanggan lebih banyak lagi, Anda sebagai pelaku bisnis juga bisa menawarkan aneka minuman segar atau aneka jus. Sehingga pembeli atau konsumen bisa menikmati batagor ikan yang lezat sekaligus dengan segelas minuman yang menyegarkan. Untuk memulai bisnis batagor, Anda bisa mempelajari resep serta bumbu batagor secara langsung dari Bandung kemudian mengkreasikannya agar lebih menarik atau bisa belajar melalui buku dan media lainnya.
Agar bisa menarik pelanggan lebih banyak lagi, Anda sebagai pelaku bisnis juga bisa menawarkan aneka minuman segar atau aneka jus. Sehingga pembeli atau konsumen bisa menikmati batagor ikan yang lezat sekaligus dengan segelas minuman yang menyegarkan. Untuk memulai bisnis batagor, Anda bisa mempelajari resep serta bumbu batagor secara langsung dari Bandung kemudian mengkreasikannya agar lebih menarik atau bisa belajar melalui buku dan media lainnya.

Cara Membuat Batagor Ikan Tenggiri

Bahan-Bahan :

  • 100 gram daging ikan tenggiri
  • 100 gram tepung tapioka atau dengan tepung sagu
  • 5 lembar kulit pangsit
  • 5 buah tahu putih potong segitiga
  • 100 ml air es
  • 1 batang daun bawang, iris halus

Bumbu Batagor :

  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok teh gula pasir
  • 1 siung bawang putih, parut atau tumbuk halus

Bumbu Kacang :

  • 300 gram kacang tanah yang telah digoreng
  • 2 buah cabai merah
  • 5 siung bawang putih
  • 100 gram gula merah
  • 2 lembar daun jeruk purut, buang ulang daunnya kemudian iris
  • 2 sendok makan saos tomat
  • 2 sendok makan saos sambal
  • 400 ml air matang

Cara Membuat Saos Kacang :

  1. Haluskan semua bahan menggunakan blender
  2. Masak semua bumbu yang telah dihaluskan dengan api kecil hingga mendidih dan bumbu mengental

Cara Membuat Batagor :

  1. Haluskan daging ikan tenggiri, air serta bumbu-bumbu menggunakan food processor atau blender. Setelah halus, tuangkan dalam sebuah wadah kemudian tambahkan dengan tepung tapioka. Aduk sampai semua adonan tercampur rata.
  2. Masukkan daun bawang yang telah diiris halus kemudian aduk lagi sampai merata.
  3. Ambil tahu putih yang telah dipotong segitiga. Keluarkan sebagian tahu di bagian tengahnya, lalu masukkan adonan ke dalam tahu.
  4. Siapkan kulit pangsit. Kemudian isi dengan adonan secukupnya di bagian tengah. Lipat kulit pangsit hingga adonan didalamnya benar-benar tertutup.
  5. Goreng batagor menggunakan minyak panas sampai benar-benar matang. Angkat lalu tiriskan.
  6. Sajikan batagor dalam piring, potong-potong kemudian siram dengan bumbu kacang, kecap kental manis dan saus sambal.

Keuntungan Bisnis

Bisnis batagor ikan merupakan salah satu peluang bisnis modal kecil. Selain modal usaha yang dibutuhkan kecil, peluang bisnis makanan khas Bandung ini juga masih terbuka lebar dengan banyaknya peminat batagor ikan dari semua kalangan terutama anak muda. Selain rasa ikannya yang khas, harga untuk satu porsi batagor ikan juga relatif murah dan banyak dijumpai dimana-mana.

Hambatan Bisnis

Resiko terbesar dalam menjalankan bisnis makanan batagor ikan ini adalah semakin tingginya persaingan bisnis. Banyak orang yang tertarik dengan bisnis batagor ikan ini karena termasuk bisnis modal kecil dan proses produksinya juga terbilang mudah. Selain tingginya persaingan bisnis, kenaikan harga bahan baku juga membuat pelaku bisnis batagor harus menekan biaya produksi.
Tidak hanya itu saja, batagor ikan tenggiri yang tidak laku terjual dalam waktu satu hari juga menjadi kendala dalam menjalankan bisnis makanan tersebut. Untuk mengurangi resiko tersebut, pelaku usaha bisa menyediakan freezer atau lemari es. Meskipun demikian, usahakan untuk tiodak menyimpannya terlalu lama agar cita rasa dan aroma batagor tidak berubah.

Strategi Pemasaran

Promosi bisnis batagor ikan dapat dilakukan secara sederhana yaitu dengan memasang banner atau spanduk disekitar tempat usaha maupun pada gerobak jualan. Selanjutnya promosi dari mulut ke mulut akan berjalan dengan sendirinya jika menu batagor yang Anda hasilnya berkualitas baik dengan cita rasa yang enak dan khas.
Menjalin kerjasama yang baik dengan beberapa pemasok bahan baku juga merupakan salah satu strategi dalam menjalankan bisnis batagor ikan. Hal itu bertujuan untuk mensiasati kendala ketika harga bahan baku sedang naik dipasaran.

Kunci Sukses

warung batagorKunci sukses menjalankan bisnis makanan terletak pada citarasa makanan itu sendiri. Buatlah batagor ikan khas Bandung dengan resep yang bermutu sehingga menghasilkan batagor ikan dengan rasa yang enak. Perhatikan juga kualitas bahan baku, karena bahan baku yang digunakan untuk membuat batagor, terutama ikan karena akan sangat berpengaruh terhadap kualitas rasa yang dihasilkan.
Keterampilan dalam membuat batagor ikan sangat dibutuhkan dalam bisnis makanan ini. Cara pengolahan batagor seperti bagaimana cara mencampurkan semua adonan dan bumbu sesuai porsinya pun harus benar-benar diperhatikan.

Analisa Ekonomi

Asumsi pemakaian alat
Masa pakai gerobak 3 tahun
Masa pakai peralatan masak seperti panci, kompor dan ulekan 1 tahun
Masa pakai peralatan makan seperti sendok, piring dan gelas 1 tahun
Masa pakai meja dan kursi 3 tahun

Investasi
Gerobak                                            Rp 3.000.000,00
Peralatan masak                                    Rp   600.000,00
Peralatan makan                                    Rp   300.000,00
Peralatan minum                                    Rp   150.000,00
Meja dan kursi                                     Rp   400.000,00 +
Total Investasi                                   Rp 4.450.000,00

Biaya operasional bulanan
Biaya tetap :
Penyusutan gerobak 1/36 x Rp 3.000.000,00          Rp  83.000,00
Penyusutan peralatan masak 1/12 x Rp 600.000,00    Rp  50.000,00
Penyusutan peralatan makan 1/12 x Rp 300.000,00    Rp  25.000,00
Penyusutan peralatan minum 1/12 x Rp 150.000,00    Rp  12.500,00
Penyusutan meja dan kursi 1/36 x Rp 400.000,00     Rp  11.100,00
Sewa tempat jualan                                 Rp 500.000,00 +
Total biaya tetap                                                  Rp   681.600,00

Biaya tidak tetap :
Biaya bahan baku Rp 250.000,00 x 30 hari           Rp 7.500.000,00
Pembelian gas, keamanan dan lain-lain              Rp   200.000,00 +
Total biaya tidak tetap                                              Rp 7.700.000,00 +

Total biaya operasional                                            Rp  8.381.600,00

Penerimaan bulanan 
Penjualan batagor 25 x Rp 10.000,00 x 30 hari     Rp 7.500.000,00
Penjualan jus 25 x Rp 5.000,00 x 30 hari          Rp 3.750.000,00 +
Total Penjualan                                  Rp 11.250.000,00

Keuntungan = Rp 11.250.000,00 - Rp  8.381.600,00 = Rp  2.868.400,00
Sumber: http://bisnisukm.com/peluang-bisnis-modal-kecil-batagor-ikan-khas-bandung.html

Monday, February 6, 2017

Inspirasi Bisnis | Peluang Bisnis Makanan Martabak Ala Gerobak


Di berbagai wilayah Indonesia, martabak dijajakan ala gerobak yang merajalela di sepanjang jalan. Martabak yang dijual terdiri dari dua jenis, yakni martabak manis dan martabak telur. Martabak manis berisi aneka varian rasa, mulai dari cokelat, kacang, keju, ketan hitam, hingga percampuran antara beberapa rasa. Sedangkan untuk martabak telur biasanya berisi potongan daging, sayuran, dan telur yang disajikan dengan saus khusus atau cabai dan acar.


KONSUMEN
Secara umum semua masyarakat dapat dijadikan sebagai target pasar bisnis martabak. Karena produk martabak manis dan martabak telur bisa dikonsumsi anak-anak, baik remaja hingga orang tua. Rasanya yang banyak variasi dan harganya yang terjangkau membuat bisnis makanan martabak ala gerobak ini banyak digemari semua orang.


MEMULAI BISNIS
Memulai bisnis makanan ala gerobak yaitu martabak manis dan martabak telur membutuhkan dana yang relatif kecil. Namun, besar kecilnya nilai nominal yang dibutuhkan untuk memulai bisnis makanan ini tergantung pada besar kecilnya bisnis yang telah Anda rencanakan.

Seperti dikutip dari situs bisnisUKM kemarin, selain memperhatikan modal finansial, pemula bisnis martabak juga dituntut untuk memahami beberapa hal penting berikut. Mengetahui tentang seluk beluk martabak manis dan juga martabak telur yang akan dijadikan sebagai bisnis. Mempunyai kemampuan yang handal dan resep yang enak untuk membuat martabak manis dan martabak telur spesial kegemaran semua orang.

Tentunya harus ulet dan gigih dalam mempromosikan bisnis makanan yang akan dijalankan. Yang tidak boleh dilupakan juga adalah semangat pantang menyerah dan tidak mudah putus asa.


HAMBATAN
Pesaing adalah hambatan yang paling sering dihadapi dalam bisnis makanan martabak ini. Apalagi sekarang ini telah banyak kita jumpai penjual martabak ala gerobak yang mendirikan bisnis martabak dengan sistem waralaba. Oleh sebab itu, saat Anda akan memulai bisnis lakukan survei untuk lokasi usaha, pilihlah lokasi yang belum banyak terdapat penjual martabak dan lebih bagus lagi jika Anda memilih tempat yang belum ada penjual martabaknya.

Penjual martabak ala gerobak yang telah besar biasanya mempunyai gerobak yang lebih besar dan tidak bisa berpindah-pindah. Pelanggan yang biasa datang dan membeli martabak biasanya adalah pelanggan yang telah merasakan lezatnya martabak tersebut. Oleh sebab itu, agar bisa menarik pelanggan lebih banyak maka pedagang martabak harus menjual dagangannya di pinggir jalan yang arus lalu lintasnya cukup ramai.

Strategi pemasaran yang digunakan bisa dengan cara memasang papan nama di atas gerobak atau pada gerobak itu sendiri dengan pemilihan gambar dan warna menarik serta diberi penerangan yang cukup terang. Usahakan supaya bisnis makanan martabak tersebut buka pada pukul 17.00 tepat pada saat para pegawai pulang kantor.

Pada umumnya pedagang membuat pangkalan gerobak martabak berdekatan dengan pintu mauk utama sebuah komplek, mulut jalan besar menuju arah perkampungan, kawasan perkantoran, pusat perbelanjaan dan tempat ramai lainnya. Pedagang juga dapat melakukan pemasaran dengan menyebarkan brosur.

Dalam menjalankan bisnis martabak manis dan martabak telur, tampilkan martabak dengan inovasi baru sehingga pelanggan tidak akan bosan untuk membeli martabak di warung martabak ala gerobak milik Anda. Selain itu, pengembangan bisnis juga sangat penting bagi bisnis makanan Anda, jadi rencanakan pengembangan bagi usaha Anda untuk menaikkan omset bisnis martabak yang Anda jalankan.


ANALISA EKONOMI
Asumsi untuk pemakaian alat. Masa pakai gerobak sekitar tiga tahun, Masa pakai peralatan untuk masak (kompor, panci, penggorengan) diperkirakan setahun. Masa pakai untuk kursi, sebanyak enam buah, selama dua tahun.


INVESTASI
Gerobak : Rp 3.000.000,00
Peralatan masak : Rp 600.000,00
Kursi plastik : Rp 150.000,00+
Total investasi : Rp 4.750.000,00
Biaya operasional bulanan
Biaya tetap
Penyusutan gerobak 1/36 x Rp 3.000.000,00 = Rp 83.000,00
Penyusutan peralatan masak 1/12 x Rp 600.000,00 = Rp 50.000,00
Penyusutan meja dan kursi 1/24 x Rp 150.000,00 =Rp 6.250,00
Sewa tempat jualan = Rp 500.000,00+
Total biaya tetap = Rp 639.250,00
Biaya tak tetap
Belanja bahan Rp 300.000,00 x 30 hari = Rp 9.000.000,00
Gas 3kg, kebersihan, listrik, keamanan dan lainnya = Rp 250.000,00+
Total biaya tidak tetap = Rp 9.250.000,00+
Total biaya operasional = Rp 9.889.250,00
Penerimaan bulanan
Penjualan martabak manis 15 x Rp 18.000,00 x 30 hari = Rp 8.100.000,00
Penjualan martabak telur 15 x Rp 15.000 x 30 hari = Rp 6.750.000,00+
Total penjualan bulanan rata-rata = Rp 14.850.000,00
Keuntungan
Rp 14.850.000,00 - Rp 9.889.250,00 = Rp 4.960.750

Catatan, harga bisa berbeda di satu dan lain kota. Selamat menikmati keuntungan dari berbisnis martabak! (buc)

Sumber: http://www.medanbisnisdaily.com

Friday, February 3, 2017

TOKOH INSPIRASI | Kolonel Sanders




Pada usia 6 tahun, ayahnya meninggal dan Ibunya sudah tidak mampu bekerja lagi sehingga Harland muda harus menjaga adik laki-lakinya yang baru berumur 3 tahun.

Pada usia 10 tahun ia mendapatkan pekerjaan pertamanya di dekat pertanian dengan gaji 2 dolar sebulan. Selepas itu, ia berganti-ganti pekerjaan selama beberapa tahun. Pertama, sebagai tukang parkir pada usia 15 tahun di New Albany, Indiana dan kemudian menjadi tentara yang dikirim ke Kuba.

Setelah Ia menjadi pensiunan Angkatan Darat Amerika, Ia hanya hidup dari tunjangan hari tuanya. Hari demi hari, uang tunjangan itu semakin menipis. Ia lalu berpikir tentang apa yang dapat Ia lakukan untuk orang lain. Lalu jawaban pertama yang Ia dapatkan adalah menawarkan resep ayam goreng yang Ia punya. Temannya menyukai ayam goreng buatannya, dan Ia berpikir bahwa resep ayam goreng itu juga akan disukai oleh banyak orang. Akhirnya, pada usia 65 tahun, Ia mulai menawarkan resep itu ke restoran-restoran. Akan tetapi, banyak orang yang menertawakan dan menolaknya.

Berapa kali Kolonel Sanders ditolak? Ia pernah ditolak 1009 kali! Ia berjuang selama 2 tahun menjelajahi Amerika dengan mobil tuanya. Tidur di mobil, dan bangun di pagi hari dengan kondisi siap untuk menawarkan resepnya pada restoran baru. Dan akhirnya, idenya diterima dengan sukses besar!! Ia telah mendengar 1009 kata "Tidak" sebelum akhirnya Ia mendengar kata "Ya". Pemenang bukanlah orang yang tidak pernah gagal, melainkan mereka tidak pernah menyerah
.
Saat ini, KFC telah memiliki lebih dari 18000 outlet yang tersebar di 120 negara dengan penghasilan 15 miliar dollar Amerika setiap tahunnya.

Kompasiana.com

Wednesday, February 1, 2017

Ide Peluang Usaha Rumahan Bimbingan Belajar Dengan Modal Kecil


Usaha rumahan bimbingan belajar mulai marak dilakukan setelah diberlakukannya keputusan pemerintah terkait dengan standar kelulusan.  Dengan batas nilai kelulusan yang menjadi harga mati untuk lulus tidaknya siswa di almameter entah SD, SMP maupun SMA menjadikan para orangtua berlomba - lomba menambah jam pelajaran anaknya di lembaga bimbingan belajar baik yang bertaraf nasional seperti Primagama, Neutron, maupun tingkat kecil di pedesaan.

Para guru honorer dan mahasiswa ataupun kalangan umum yang berkompeten dibidang pendidikan berlomba - lomba pendidikan usaha kecil - kecilan mendirikan bimbingan belajar. Dengan modal kecil serta sistem bisnis yang tidak terlalu rumit sehingga menjadikan bisnis ini dipilih sebagai bisnis sampingan oleh masyarakat. Nah, untuk Anda yang berencana mencari usaha rumahan serta ingin mengetahui bagaimana cara  maupun analisa usahanya, akan saya suguhkan kepada Anda


Ide Peluang Usaha Rumahan Bimbingan Belajar Dengan Modal Kecil
1. Persiapan
Sebelum Anda memulai usaha rumahan Anda ada baiknya harus Anda putuskan jenis bimbingan belajar seperti apa yang akan Anda pilih. Secara garis besar bimbingan belajar dibagi menjadi dua yakni:
  • Bimbel Klasikal
Bimbingan ini berlokasi pada satu tempat dengan jumlah murid yang bisa mencapai puluhan siswa. Model ini sama seperti yang biasanya dilaksanakan di sekolah - sekolah formal. Jika anda memiliki ruangan kosong yang bisa Anda gunakan untuk menampung beberapa siswa, Anda bisa menggunakan model ini.

Kelebihan model ini terletak pada hasilnya yang terbilang lumayan karena banyaknya murid yang bisa Anda tampung. Namun, dengan banyaknya murid maka diperlukan keahlian dan kesabaran ekstra untuk membimbing banyak karakter siswa dan harus mengerti kemampuan siswa yang berbeda - beda. 

Usahakan, buatlah manajemen keuangan yang jelas. Kurikulum, RPP dan evaluasi yang baik agar dalam mengajar dapat terarah dan tertarget, Evaluasi berguna sebagai indikator keberhasilan pembelajaran sehingga Anda bisa menentukan langkah Anda selanjutnya.

Tarif bimbel ini bulanan. Tidak perduli seberapa sering simurid berangkat atau tidak berangkat. Hitungannya perbulan selama simurid masih terdaftar sebagai peserta didik. Jika anda memasang tarif rata -rata Rp. 50.000/ bulan untuk masing - masing murid. JIka Anda memiliki 40 murid maka Anda mendapatkan Rp. 2 juta. Lumayan bukan?
  • Bimbel Les Privat
Model usaha rumahan bimbel ini memiliki kelebihan karena kemudahannya dimana anda hanya memantau satu siswa sehigga tidak sulit untuk meningkatkan hasil belajar. Anda bisa fokus pada satu anak tidak seperti bimbel klasikal yang harus lebih bersabar dan lebih rumit. Namun, hasilnya tentu kurang besar dibandingkan les klasikal kecuali tarif les privat anda besar dengan perbandingan 1 anak les privat sama besar hasilnya dengan 10 anak les klasikal.
Jika anda ingin bimbel anda bukan hanya usaha kecil yang hasilnya pas - pasan, maka ada baiknya Anda memilih usaha rumahan les klasikal. 

Untuk tarif bimbel privat, biasanya dikenai per pertemuan namun dibayarkan perbulan. Contohnya, per pertemuan Anda memasang tarif Rp. 30.000/ pertemuan. Anda mengajar 3 x seminggu. Maka dalam satu bulan untuk satu anak didik Anda mengapatkan 12 x 30 rb sehingga satu bulan jika anda full mengajar anda akan mendapatkan Rp. 360.000 / bulan untuk satu anak.

  • Bimbel Semi Klasikal - Privat
Jenis ini sebenarnya lebih mirip dengan les klasikal dimana anda tidak hanya mengurus satu anak namun beberapa murid. Bedanya, Anda hanya menerima murid dalam kisaran yang sangat sedikit maksimal 5 anak. Usaha rumahan ini terbilang lebih mudah dan hasil pencapaian nilainya lebih tinggi dengan bayaran lebih tinggi dari klasikal dan lebih kecil dari les privat murni.

Untuk pembayaran misalkan anda memasang tarif Rp. 20.000/ anak dengan jumlah siswa 5 anak dan Anda mengajar untuk satu kelas 12 x pertemuan selama satu bulan maka Anda mendapatkan hasil 20.000 x 5 x 12 = 1, 2 juta untuk satu kelas.

Selain itu, Anda juga harus menentukan mata pelajaran apa yang ingin Anda ajarkan. Kelas berapa, pada tingkatan pendidikan yang mana yang akan Anda ajarkan juga harus Anda perhitungkan. Jangan memaksakan diri untuk mengejar mata pelajaran yang kurang Anda kuasai. Untuk pemula dan awalan, ajarkan materi atau pelajaran yang paling Anda kuasai agar Anda dapat menaikan nilai siswa. Dengan nilai siswa yang bagus, maka Anda akan mendapat kredibilitas sehingga tanpa Anda lelah promosi, bimbel Anda akan ramai dengan sendirinya.


Mana jenis bimbel yang harus Anda pilih?

1. Kenali tingkat ekonomi masyarakat 
Anda dalam menentukan tarif tentu harus melihat kemampuan masyarakat setempat karena kekauatan ekonomi di desa dengan di kota berbeda. Untuk masyarakat kota yang lebih banyak kelas menengah atas serta kesadaran pendidikan yang sudah tinggi, maka akan sangat mudah measang tarif yang tinggi. Namun bagi masyarakat desa, Anda harus bijak dalam menentukan tarif agar bimbel Anda tetap laku.

Maka, pintar - pintarlah menghitung. Bimbel privat biasanya di pilih oleh mereka yang mampu secara finansial. Jika Anda merasa terlalu kecil, maka Anda bisa nenilih les klasikal. Mesipun bayaran per anak sedikit namun Anda bisa menambah kelas, menambah quota murid perkelas serta Anda bisa juga membuat ruangan baru agar menampung jumlah murid yang lebih banyak.

2. Kenali Kemampuan Anda
Pada les klasikal anda harus siap menghadapi banyaknya karakter pada siswa sehingga Anda harus mengerti bagaimana mengurus karakter - karakter yang berbeda tersebut. Anda juga harus bersiap untuk menghadapi pertanyaan yang keluar dari mereka. Jika Anda kurang siap, pilihlah les privat yang lebih mudah. Anda tidak akan kesulitan dalam berbicara karena hanya di dengarkan oleh satu orang, sama seperti Anda mengajari adik Anda sendiri.

Usaha rumahan bimbel ini bisa dibilang sangat menguntungkan dengan modal yang terbilang kecil tergantung mau bimbel seperti apa yang ingin Anda ambil.

Sumber: http://www.usaharumahan19.com



Kisah sukses seorang Anak yatim yang membuka 44 cabang nasi rempah di seluruh indonesia

Dilansir dari akun Instagram "faktanyagoogle", baru-baru ini mulai terdengar eksistensi sebuah produk baru yang mengangkat remp...